Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

SMP Negeri 03 Belitang Madang Raya Adakan Upacara Peringatan Hari Kartini.

4/21/2025 | 15:09 WIB


SUMSEL,OKU TIMUR
[INFONASIONAL NEWS.ONLINE]-
SMP Negeri 03 Belitang Madang Raya Kabupaten Oku Timur Sumatera Selatan menggelar upacara peringatan Hari Kartini pada Senin (21/04/2025) Dengan penuh khidmat.

Kegiatan dilanjutkan dengan berbagai lomba yang bertujuan untuk menumbuhkan semangat perjuangan dan kreativitas siswa di SMP Negeri 03 Belitang Madang Raya, Seperti lomba mendongeng dan lomba pembacaan puisi bertemakan R.A,Kartini.

Suasana semakin semarak saat para siswa tampil dengan penuh percaya diri, mengenakan pakaian adat dan menyampaikan pesan-pesan inspiratif tentang perjuangan R.A. Kartini.
Lomba ini tidak hanya menjadi ajang unjuk bakat, tetapi juga menjadi sarana edukatif untuk menanamkan nilai-nilai emansipasi di kalangan pelajar.

Kepala SMP Negeri 03 Belitang Madang Raya, Dra.Endang Rahmawati, kepada awak media Info Nasional News ia menyampaikan rasa bangganya terhadap antusiasme para siswa dalam kegiatan seperti ini.
"Kami sangat mengapresiasi semangat siswa-siswi dalam memperingati Hari Kartini.
Kegiatan ini bukan hanya seremonial, tapi juga menjadi wadah untuk mengenalkan lebih dalam nilai-nilai perjuangan Kartini kepada generasi muda.
"Harapan kami, semangat Kartini bisa terus hidup dan tumbuh di hati para siswa “ Terangnya.
Peringatan Hari Kartini ini diharapkan menjadi momentum penting untuk membentuk karakter siswa yang tangguh, kreatif, serta menjunjung tinggi kesetaraan dalam pendidikan, sebagaimana cita-cita mulia R.A. Kartini " Tutup Endang Rahmawati.(Agustian)
×
Berita Terbaru Update